about this blog !

Sabtu, 20 Februari 2010

Tubuh kita setiap saat terpapar oleh bakteri, jamur, atau virus. Akan tetapi hanya sedikit yang dapat masuk ke dalam tubuh kita dan menimbulkan sakit. Mengapa demikian ? hal itu terjadi karena tubuh kita memiliki sistem pertahanan yang hebat. Apabila kita tidak memiliki pertahanan dan kekebalan tubuh, tubuh kita akan mudah terserang penyakit. Tahukah kamu bahwa di dalam tubuhmu terjadi peperangan setiap waktu ? musuh-musuh yang datang menyerangmu adalah bibit penyakit. Musuh ini dapat berdatangan dari segala tempat, bahkan dari udara yang kamu hirup dan benda-benda yang kamu sentuh. Akan tetapi, sering kali kamu tidak menyadari adanya peperangan di dalam tubuhmu. Hal ini terjadi karena sistem pertahanan tubuhmu sangat efektif sehingga kamu tidak langsung sakit jika ada kuman yang masuk.

Sebelum mempelajari sistem pertahanan tubuh kita, simak video peperangan yang terjadi di dalam tubuh kita (just for refreshing and to make you easier to understand the material). enjoy it !


0 comments: